Berbeda dengan kompetisi Liga Futsal profesional, pada kategori amatir ini belum menggunakan sistem pertandingan kompetisi penuh. Kedua belas tim peserta dibagi dalam tiga grup dengan sistem setengah kompetisi. Masing - masing jawara grup ditambah runner-up terbaik akan melangkah ke semi final, sebelum bertarung di laga puncak.
“Meski kompetisi amatir, persaingan pasti berlangsung ketat. Pasalnya, dua tim teratas pada Liga Futsal Amatir Indonesia 2011 ini akan mendapat jatah promosi ke Liga Futsal Indonesia 2011 yang belangsung bulan Maret 2011 mendatang,” kata Ferry Paulus, Ketua Komite Futsal PSSI.
Liga Futsal Indonesia 2011 musim ini memang akan diikuti oleh sepuluh klub, bertambah dua klub dari musim kompetisi tahun lalu yang diikuti delapan klub. Dua kuota tersisa ini akan diperebutkan oleh tim yang berlaga dalam Liga Futsal Amatir Indonesia 2011.
“Selain itu, peringkat 3-8 akan mengikuti kompetisi Divisi Utama Futsal 2011. Sedangkan peringkat 9-12 menghuni kompetisi Divisi Satu 2011,” imbuh Fried Rudy Fatihan, Sekretaris BFN PSSI seperti dilansir dari laman resmi PSSI, Senin (31/1/2011).
Pembentukan strata kompetisi di bawah Liga Futsal Indonesia memang menjadi program tahun 2011 bagi BFN PSSI. Waktu pelaksanannya akan bersamaan, mulai bulan Maret 2011. Dengan terbentuknya tiga strata kompetisi futsal ini, otomatis proses promosi-degradasi sudah berlaku pada akhir musim kompetisi 2011. (asp)
No comments:
Post a Comment